https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj8KWjHv5u-awuhlA_pWpPpLnKj-a1t-0D8TleD9tTHZCrIo5nB9iQz9Ee8cZhKhGgvKwp0vRFjQ2hmGaA3bUVotlqcrv0xiw7HeQ_B4nnbWgNtwN9Hl8RrwDR7ip7tuWGTuWcygwZxCdGV/s1600/ignielcom.png106660612706164 https://developers.facebook.com/tools/debug/sharing

Firman Tuhan, Yesus dapat Melakukannya! - Siboro Blog

Posted By siboroblog on Jumat, 26 Mei 2017 | Mei 26, 2017


Firman Tuhan, Yesus dapat Melakukannya! - Siboro Blog

Markus 9:14-29

Ada hal di dalam kehidupan ini yang tidak dapat dilakukan oleh setiap orang karena keterbatasan fisik, pemahaman yang sempit, faktor usia, penyakit, dan seterusnya.

Beda halnya dalam konteks Yesus dan para murid. Murid- murid sudah diberi kuasa oleh Yesus untuk mengusir setan dan roh jahat. Yesus sering memberi contoh pelayanan sepertiitu. Dalam praktiknya, tanpa kehadiran Yesus mereka tidak dapat melakukan pengusiran roh jahat itu (18). Karena itulah terjadi keributan yang mengagetkan dan menimbulkan pertanyaan Yesus dan ketiga murid yang kembali dari gunung (14-16).

Ada seorang anak yang dirasuk roh jahat dengan kondisi yang sangat parah sampai bisu dan kejang-kejang (17-18). Yesus menegur murid-murid-Nya yang tidak dapat melakukan pengusiran roh jahat karena tidak percaya (19). Ketika Yesus ada di hadapan anak itu, maka roh jahat itu menyiksanya. Hal ini telah dialaminya sejak kecil (20-21). Orangtuanya meminta pertolongan Yesus, tetapi terlihat keraguan dalam kalimatnya "jika engkau dapat berbuat sesuatu" (22). Yesus menegaskan bahwa Dia bukan hanya dapat berbuat sesuatu, tetapi ayahnya harus percaya (23-24). Akhirnya Yesus mengusir roh jahat itu, meski dengan manifestasi. Alhasil, anak itu dapat dibangunkan (25-27). Yesus menyatakan rahasia pengusiran roh jahat harus dilakukan dengan berdoa (29). Baca Juga : ( Firman Tuhan, Upah Seratus Kali Lipat - Siboro Blog ).

Kebersamaan tiap hari dengan Yesus tidak membuat murid-murid-Nya memahami siapakah Yesus. Percaya bahwa Yesus adalah Tuhan yang berkuasa atas segala sesuatu menjadi hal terutama. Yesus sanggup melakukan pelepasan total terhadap anak yang terikat roh jahat. Demikian pula, 

Ia mampu melepaskan segala belenggu yang selama ini mengikat hidup kita. 

Asalkan kita percaya dan taat kepada firman- Nya, maka kita akan beroleh kemerdekaan sejati.

Janganlah ragu meminta pertolongan-Nya. Percaya dan taat sepenuhnya pada perintah dan janji-Nya. Percaya akan kuasa-Nya yang dapat melepaskan kita dari segala keterikatan kuasa roh jahat.

Demikian artikel Firman Tuhan, Yesus dapat Melakukannya! - Siboro Blog,  Apabila menurut Anda, artikel ini bermanfaat bagi orang lain, Mohon untuk di Share. Terima Kasih.


Blog, Updated at: Mei 26, 2017

0 komentar:

Posting Komentar

Label

Bercam (35) Bisnis (9) Budaya (11) Firtu (73) Kesehatan (81) Musik (60) properti (55) telco (10) Tips (36)
Diberdayakan oleh Blogger.
/* script Youtube Responsive */